Senin, 23 Maret 2015

Warga Kebumen Se Jabodetabek, Halal Bihalal di GOR Ciracas



RIBUAN - Warga Kebumen, Se Jabodetabek, Minggu (08/09/2014), memadati GOR Ciracas, Jakarat Timur untuk mengikuti acara Halal Bihalal 1434 H.

Selain rangkaian acara halal bihalal sesuai susunan yang telah disiapkan oleh panitia penyelenggara, diluar GOR digelar kesenian Kuda Lumping, dari group Seni Ebeg Banyumasan Singo Yudho Walet Emas Radio P2SC.

Menurut Joko Agus Setiono, selaku ketua IKLG, daam kata sambutannya menegaskan bahwa kegiatan ini terselenggara, berkat adanya dukungan dan kebersamaan dari semua pihak, terutama  yang tergabung dalam Paguyuban Ikatan Kanca Lawas Gombong (IKLG), Ikatan Warga Kebumen (IWAKK Walet Emas) dan Anggota Koperasi Guyub Sejahtera Bersama (GSB).

Tampak hadir dalam acara halal bihalal tersebut, Bupati Kebumen, H.Buyar Winarso,SE, tokoh dan sesepuh Kebumen, serta anggota paguyuban dan warga Kebumen, se Jabodetabek. Gubernur DKI Jakarta, Jokowidodo yang di-jadwalkan hadir, berhalangan,karena ada kegiatan pencanganan Jakarta Bersih, di depan Sarinah, Jakarta Pusat, bersama Group Musik Slank.

Ketidak hadiran orang nomor satu di DKI Jakarta ini, tidak mengurangi antusias dan semangat warga yang hadir. Krena beberapa pejabat dari lingkungan Pemprov DKI Jakarta yang lain juga tampak hadir, dari Kesbangpol, Dinas Olahraga, dan lain-lain.

Kegiatan halal bihalal ini merupakan agenda rutin yang di adakan oleh Paguyuban yang tergabung dalam IKLG, IWAKK Walet Emas dan GSB. Maksud dan tujuan kegiatan ini tidak lain sebagai ajang silaturahmi, untuk menjalin rasa kebersamaan dan rasa persatuan sesama warga Kebumen yang ada di perantuan. (ratman)

Literasi Sebagai Kecakapan Hidup

PRINSIP - Dari gerakan literasi adalah berkesinambungan , terintegrasi dan melibatkan semua pemangku kepentingan.Dampak virus Corona Covid ...